Al Aqidah Al Wasithiyah · Halaqah Silsilah Ilmiyyah

HSI Silsilah Pembahasan Kitab Al-‘Aqidah Al-Wasithiyyah – Halaqah 130 | Beriman Kepada Hari Akhir dengan Pembahasan Tiga Macam Syafa’at di Hari Kiamat – Syafa’at Ke Tiga

السلام عليكم ورحمة الله وبركاته
الحمد لله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى آله وأصحابه ومن والاه

Halaqah yang ke seratus tiga puluh dari Silsilah ‘Ilmiyyah Pembahasan Kitab Al-‘Aqidah Al-Wasithiyyah yang ditulis oleh Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah rahimahullah.

Beliau mengatakan,

وَأَمَّا الشَّفَاعَةُ الثَّالِثَةُ

Adapun syafaat yang ke tiga, berarti kalau beliau sebelumnya mengatakan,

وَهَاتَانَ الشَّفَاعَتَانِ خَاصَّتَانِ لَهُ

Maka syafaat yang ke tiga ini tidak khusus untuk Beliau ﷺ, diberikan kepada Beliau ﷺ dan juga kepada selain Beliau ﷺ yaitu,

فَيَشْفَعُ فِيمَنِ اسْتَحَقَّ النَّارَ

Beliau ﷺ memberikan syafa’at untuk orang yang berhak masuk kedalam neraka.

Nanti akan disebutkan oleh beliau bahwasanya orang yang berhak masuk ke dalam neraka ini ada dua jenis, orang yang berhak masuk ke dalam neraka diberikan syafaat oleh Beliau ﷺ atau selain Beliau ﷺ supaya dia tidak jadi masuk ke dalam neraka. Berhak masuk ke dalam neraka tapi diberikan syafaat, ada Nabi ﷺ atau yang lain diizinkan oleh Allāh ﷻ untuk memberikan syafaat sehingga orang tadi tidak jadi masuk ke dalam neraka. Dan yang ke dua jenisnya adalah

وَيَشْفَعُ فِيمَنْ دَخَلَهَا أَن يَخْرُجَ مِنْهَا

Memberikan syafa’at untuk orang yang sudah masuk ke dalam neraka supaya dia keluar dari neraka. Dan dua-duanya dinamakan dengan

مَنِ اسْتَحَقَّ النَّارَ

Orang yang berhak untuk masuk ke dalam neraka.

وَهَذِهِ الشَّفَاعَةُ لَهُ وَلِسَائِرِ النَّبِيِّينَ وَالصِّدِّيقِينَ وَغَيْرِهِمْ

Dan syafa’at jenis ini adalah untuk Nabi ﷺ sebagaimana dalam hadits,

شَفَاعَتِي لِأَهْلِ الْكَبَائِرِ مِنْ أُمَّتِي

Syafaatku adalah untuk orang-orang yang melakukan dosa besar di antara umatku. Dan Beliau ﷺ mengatakan,

لِكُلِّ نَبِيٍّ دَعْوَةٌ مُسْتَجَابَةٌ، فَتَعَجَّلَ كُلُّ نَبِيٍّ دَعْوَتَهُ

Setiap Nabi itu memiliki doa yang mustajab dan masing-masing dari Nabi telah mendahulukan atau menyegerakan doa tersebut.

وَإِنِّي اخْتَبَأْتُ دَعْوَتِي شَفَاعَةً لِأُمَّتِي يَوْمَ الْقِيَامَةِ

Dan aku menyimpan doaku untuk memberikan syafa’at bagi umatku di hari kiamat.

فَهِيَ نَائِلَةٌ إِنْ شَاءَ اللهُ مَنْ مَاتَ مِنْ أُمَّتِي لَا يُشْرِكُ بِاللهِ شَيْئًا

Dan syafa’atku akan didapatkan Insya Allāh bagi orang-orang yang meninggal di kalangan umatku dan mereka tidak menyekutukan Allāh ﷻ sedikitpun, termasuk diantaranya adalah orang yang diantara umat Beliau ﷺ yang mereka melakukan dosa-dosa besar maka,

هَذِهِ الشَّفَاعَةُ لَهُ

Inj adalah syafaat Allāh ﷻ berikan diantaranya adalah kepada Rasulullāh ﷺ. Kemudian,

وَلِسَائِرِ النَّبِيِّينَ

Dan Allāh ﷻ akan berikan ini juga kepada seluruh Nabi atau Nabi-Nabi yang lain. Allāh ﷻ akan berikan kepada mereka dan izinkan mereka untuk memberikan syafa’at.

وَالصِّدِّيقِينَ

Dan juga para orang-orang yang derajatnya sampai kepada derajat yang tinggi di dalam masalah kejujuran.

وَغَيْرِهِمْ

Dan selain mereka, yaitu orang-orang yang beriman yang lain mereka akan memberikan syafa’at.

Diantara dalilnya disebutkan didalam Hadits Abu Sa’id Al-Khudri yang sudah berulang berkali-kali diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim dan ini adalah lafadznya Imam Muslim, ketika orang-orang yang beriman selamat dari neraka yaitu mereka bisa menyeberangi ash-shirath maka Nabi ﷺ mengabarkan bahwasanya demi Dzat yang jiwaku berada di Tangan-Nya tidak ada diantara kalian yang lebih gigih dalam memohon kepada Allāh ﷻ haq saudara-saudara mereka yang jatuh ke dalam neraka daripada orang-orang yang beriman di hari kiamat, yaitu ketika mereka diselamatkan oleh Allāh ﷻ sehingga bisa melewati ash-shirath mereka memohon kepada Allāh ﷻ untuk saudara-saudara mereka yang terjatuh ke dalam neraka.

Diantara ucapan mereka, Wahai Rabb kami, saudara-saudara kami dahulu mereka shalat bersama kami, berpuasa bersama kami, berhaji bersama kami, artinya mereka adalah muslim bersama-sama kami dalam melakukan shalat, berpuasa, berhaji. Ini menunjukkan tentang keutamaan berteman dengan orang-orang yang saleh dan melakukan ketaatan ibadah bersama-sama mereka dan ini menunjukkan juga bahwasanya ada diantara orang yang melakukan shalat, puasa, dan juga haji, yang mereka melakukan dosa. Ini permintaan orang-orang yang beriman. Mereka bersama kami ya Allāh ﷻ dalam shalat kami, dalam puasa kami, dalam haji kami.

Maka Allāh ﷻ pun berkata kepada mereka, Keluarkanlah orang-orang yang kalian kenal, yaitu yang kalian kenal, yang kalian tahu mereka, kalian bermuamalah dengan mereka secara langsung, maka diharamkanlah wajah-wajah mereka atas neraka. Artinya mereka ingin mengeluarkan saudara-saudara mereka yang dahulu mereka kenal di dunia tapi mereka terjatuh ke dalam neraka. Mereka mengambil orang-orang yang mereka kenal tadi dan dilindungi wajah mereka sehingga tidak terkena api neraka dan orang-orang yang beriman yang mereka melakukan dosa besar dan masuk ke dalam neraka masih dikenal wajahnya.

Jadi orang-orang yang beriman Allāh ﷻ muliakan mereka. Meskipun mereka masuk ke dalam neraka karena dosanya, maka wajah-wajah mereka ini tidak akan terkena api. Ini maksudnya akan dilindungi oleh Allāh ﷻ sehingga ketika dicari oleh saudara-saudaranya yang mereka kenal maka mereka bisa tahu dari wajahnya karena wajahnya dilindungi oleh Allāh ﷻ. Di dalam neraka tersebut banyak orang diantaranya yang api ini sampai pada pertengahan betis mereka dan ada yang sampai kepada lutut mereka.

Kemudian mereka berkata, Wahai Robb kami tidak tersisa seorangpun yang Engkau perintahkan untuk kami keluarkan, artinya orang-orang yang kami kenal setelah dicari-cari sudah kami keluarkan dengan izin Allāh ﷻ.

Maka Allāh ﷻ kembali berkata, kembalilah kalian ke sana, barangsiapa yang kalian dapatkan di dalam hatinya ada kebaikan seberat satu dinar maka keluarkanlah. Orang yang di dalam hatinya ada keimanan, ada kebaikan, meskipun hanya seberat satu dinar keluarkanlah dari sana. Maka mereka pun kembali mengeluarkan banyak orang lagi. Kalau tadi hanya yang dikenal saja, sekarang yang tidak mereka kenal tapi dia adalah orang yang beriman di dalam hatinya ada keimanan sebesar satu dinar.
Sampai demikian orang-orang yang beriman semangatnya mereka ingin memberikan sesuatu yang bermanfaat untuk saudara-saudara mereka.

Kemudian mereka berkata kembali, Wahai Robb kami, kami tidak sisakan seorang pun yang Engkau perintahkan untuk kami keluarkan, yaitu syarat yang Engkau sebutkan ya Allāh ﷻ yang memiliki kebaikan satu dinar sudah kami keluarkan semua.

Allāh ﷻ kembali berkata kepada mereka, Kembali kalian, barangsiapa yang kalian dapatkan memiliki kebaikan seberat setengah dinar di dalam hatinya maka keluarkan. Maka mereka pun mengeluarkan banyak orang kembali.
Kemudian mengatakan kembali, Wahai Robb, kami tidak sisakan seorang pun yang Engkau perintahkan untuk kami keluarkan.

Kemudian Allāh ﷻ mengatakan, Kembalilah kalian, barangsiapa yang kalian dapatkan memiliki kebaikan seberat satu dzarrah (semut yang kecil) maka keluarkanlah dia. Berarti ini kecil daripada satu dinar, daripada setengah dinar.

Kemudian mereka datang kembali kepada Allāh ﷻ mengatakan, Wahai Rabb kami, kami tidak sisakan di dalam neraka seorang pun yang memiliki kebaikan. Allāh ﷻ mengatakan setelah itu, Para malaikat telah memberikan syafaat dan para Nabi telah memberikan dan orang-orang yang beriman telah memberikan syafaat. Ini menunjukkan bahwasanya yang memberikan syafaat bukan hanya Rasulullāh ﷺ tapi para malaikat, para Nabi, mereka juga memberikan syafa’at yaitu diantaranya adalah untuk orang yang sudah masuk ke dalam neraka sehingga dia keluar dari neraka.

Kemudian Allāh ﷻ mengatakan, Dan tidak tersisa kecuali Dzat yang paling penyayang (yaitu Allāh ﷻ). Maka Allāh ﷻ menggenggam satu genggaman dari neraka dan mengeluarkan kaum yang tidak pernah beramal sedikit pun, yang mereka telah menjadi arang. Disebutkan dalam hadits kemudian dilempar ke dalam sungai yang berada di mulut-mulut surga yang dinamakan dengan sungai kehidupan (nahrul hayah), maka mereka pun keluar dari sungai tersebut seperti keluarnya atau tumbuhnya benih dari lumpur sisa banjir.

Syahidnya di sini bahwasanya di sana ada syafaat yang Allāh ﷻ berikan kepada para Nabi, para malaikat, berarti di sini bukan hanya khusus untuk Rasulullāh ﷺ.

فَيَشْفَعُ فِيمَنِ اسْتَحَقَّ النَّارَ أَن لاَّ يَدْخُلَهَا

Maka Beliau ﷺ memberikan syafa’at bagi orang yang berhak untuk masuk ke dalam neraka sehingga dia tidak jadi masuk ke dalam neraka,

وَيَشْفَعُ فِيمَنْ دَخَلَهَا أَن يَخْرُجَ مِنْهَا

Dan memberikan syafa’at untuk orang yang masuk ke dalam neraka supaya dia keluar dari neraka.

Tentang memberikan syafa’at bagi orang yang berhak masuk ke dalam neraka sehingga dia tidak jadi masuk ke dalam neraka, sebagian ulama ada yang menyebutkan dalilnya yaitu hadits Abdullah bin Abbas yaitu ucapan Nabi ﷺ

مَا مِنْ رَجُلٍ مُسْلِمٍ يَمُوتُ فَيَقُومُ عَلَى جَنَازَتِهِ أَرْبَعُونَ رَجُلاً لاَ يُشْرِكُونَ بِاللَّهِ شَيْئًا إِلاَّ شَفَّعَهُمُ اللَّهُ فِيهِ

Tidak ada seorang muslim yang meninggal dunia kemudian dishalati oleh 40 orang yang mereka tidak menyekutukan Allāh ﷻ dengan sesuatu apapun kecuali Allāh ﷻ akan memberikan izin kepada mereka untuk memberikan syafaat.

Artinya menerima syafa’at mereka karena 40 orang tadi tidak menyekutukan Allāh ﷻ sedikit pun dan mereka berdoa di dalam shalat jenazah,

اَللَّهُمَّ اغْفِرْ لَهُ وَارْحَمْهُ وَعَافِهِ وَاعْفُ عَنْهُ

Dan seterusnya maka Allāh ﷻ akan menerima doa mereka ini, yang seharusnya orang ini berhak untuk masuk neraka akhirnya dia tidak jadi masuk neraka dengan sebab syafaat ini.

Syaikh Muhammad bin Shaleh Al-Utsaimin beliau mengatakan maka ini adalah syafa’at sebelum masuk ke dalam neraka. Maka Allāh ﷻ menerima syafa’at mereka, menerima doa mereka. Ini dalil yang digunakan oleh sebagian ulama, dalil ini adalah dalil tentang jenis syafa’at ini, yaitu bagi orang yang berhak untuk masuk ke dalam neraka tapi tidak jadi masuk ke dalam neraka. Kemudian,

وَيَشْفَعُ فِيمَنْ دَخَلَهَا أَن يَخْرُجَ مِنْهَا

Dan memberikan syafa’at bagi orang yang sudah masuk ke dalam neraka supaya keluar dari neraka, sebagaimana kita sebutkan dalilnya yaitu,

شَفَاعَتِي لِأَهْلِ الْكَبَائِرِ مِنْ أُمَّتِي

Syafaatku adalah untuk orang-orang yang melakukan dosa-dosa besar di kalangan umatku.

Itulah yang bisa kita sampaikan pada halaqah kali ini, semoga bermanfaat, dan sampai bertemu kembali pada halaqah selanjutnya.

والسلام عليكم ورحمة الله وبركاته

Abdullah Roy
Di Kota Jember

Materi audio ini disampaikan di dalam grup WA Halaqah Silsilah Ilmiyyah (HSI) Abdullah Roy.

Leave a comment